EVALUASI PELAYANAN NIKAH
@ws 09 Oktober 2017 18:37:21 WIB
Senin, 9 Oktober 2017, minggu kedua di bulan Oktober diawali dengan evaluasi pelayanan nikah bersama Bapak Arwan Susilo selaku penghulu KUA Kecamatan Semanu dan Bapak Masduqi selaku kepala KUA Kecamatan Semanu.
Banyak yang disampaikan dalam rapat koordinasi evaluasi pelayanan nikah ini antara lain :
- Informasi adanya tambahan penghulu
- Adanya penyuluh yang terdiri dari 2 penyuluh PNS dan 8 Penyuluh Non PNS yang terbagi dalam 5 desa di kecamatan semanu
- Aset tanah wakaf untuk disertifikatkan agar di ke depannya lebih mudah dalam penataannya
- Memperjelas kan kembali syarat-syarat bagi warga untuk memperoleh legalisir dari KUA
- Mengenai Pengantar Kehendak Nikah
- Mengenai rekomendasi Nikah
- Serta duplikat nikah
- Diharapkan nanti kedepannya di KUA Semanu dapat melaksanakan sendiri untuk bimbingan nikah bagi mempelai pria dan wanita, dengan harapan agar angka perceraian semakin menurun.
- Serta penelitian kembali berkas-berkas sebelum diserahkan kepada KUA sehingga nanti akan mempermudah dan memperlancar pelayanan nikah di KUA
@ws
Komentar atas EVALUASI PELAYANAN NIKAH
Masduqi 09 Oktober 2017 19:24:43 WIB
Sukses selalu pemerintah desa semanu maju bersama dlm berinovasi
Akhrori Yusuf 09 Oktober 2017 18:40:39 WIB
Semoga semanu ttp jaya
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |