LOMBA GEJOG LESUNG PADUKUHAN TAMBAKREJO DAN CLOROT

angel 19 Agustus 2022 06:27:39 WIB

Semanu ( SIDA ) – Dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 77, warga masyarakat Kalurahan Semanu turut memeriahkan berbagai kegiatan yang diselenggarakan di masing masing padukuhan. Seperti  di Padukuhan Tambakrejo, dilaksanakan lomba Gejog Lesung yang diikuti oleh beberapa kelompok dari 2 Padukuhan yakni Tambakrejo dan Padukuhan Clorot. Lomba Gejog Lesung dilaksanakan pada tanggal 17 Agustus 2022 lokasi di halaman salah satu warga Padukuhan Tambakrejo.

Tim Juri yang memberikan penilaian terdiri dari 3 orang yakni 2 dari Pendamping Desa Budaya Semanu yang satu dari Pelaku Seni Kalurahan Semanu. Kriteria penilaian Juri diantaranya : Kostum, kekompakan, Penampilan dan kreasi. Peserta kelompok Gejog Lesung yang mendapat juara yakni :

Juara 1 : RT 02 Padukuhan Clorot

Juara 2 : RT 06 Padukuhan Tambakrejo

Juara 3 : RT 04 Padukuhan Clorot

Turut Hadir dalam acara lomba Gejong Lesung, Lurah Semanu dan Ketua Desa Budaya Semanu yang keduanya memberikan sambutan dalam acara tersebut. Dukuh Tambakrejo Sutarto dan Dukuh Clorot Subadi juga turut mendampingi acara lomba Gejog Lesung tersebut.

Kegiatan ini diselenggarakan selain untuk memeriahkan peringatan HUT RI yang ke 77 juga bertujuan untuk mendorong generasi penerus agar mencintai seni sebagai warisan budaya yang perlu dilestarikan.

Acara berjalan dengan lancar dan meriah karena juga disediakan dooprise bagi warga masyarakat yang hadir saat acara lomba gejog lesung.

Komentar atas LOMBA GEJOG LESUNG PADUKUHAN TAMBAKREJO DAN CLOROT

Sutriz dram 22 Agustus 2022 20:21:26 WIB
Arisan budaya adiluhung perlu di lestarikan oleh geberasi penerus muda2 jgn sampai punah...dulu waktu saya kecil klu gerhana bulan pasti di bunyikan....semangat untuk warga tambak clorot...salam budaya

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung