PENYEMPROTAN DISINFEKTAN OLEH KARANGTARUNA PADUKUHAN SAMBIREJO

angel 05 Juli 2021 09:56:44 WIB

Semanu (SIDA) – Dalam rangka upaya pencegahan penyebaran Covid 19 yang saat ini semakin menjadi, Karangtaruna Padukuhan Sambirejo “Bakti Manunggal” Kalurahan Semanu melaksanakan giat penyemprotan disinfektan. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari minggu tanggal 4 juli 2021. Sasaran lokasi penyemprotan yakni tempat umum seperti sekolahan, Bale pertemuan, pos ronda dan tempat ibadah masjid, mushola dilanjut rumah warga masyarakat Padukuhan Sambirejo. Selain penyemprotan juga pembagian  disinfektan yang sudah dikemas dalam botol untuk warga RT 09 RW 06 yang dalam wilayah tersebut banyak warga yang terpapar covid 19. Kegiatan ini dikoordinatori oleh ketua Karang Taruna Bakti manunggal  Cahyo Mugiarto dan mendapat apresiasi, dukungan serta partisipasi warga Padukuhan Sambirejo.  Kegiatan ini merupakan inisiatif Karangtaruna sebagai bentuk kepedulian mereka terhadap sesama terutama kepada warga masyarakat Padukuhan Sambirejo yang sudah menjadi bagian dari keluarga besar mereka. Harapan kedepannya kegiatan sosial  seperti ini perlu ditingkatkan dengan tujuan dapat mumutus mata rantai penyebaran covid 19. Warga masyarakat juga diharapkan untuk tetap selalu taati protokol Kesehatan. Informasi kegiatan Bakti masyarakat Karangtaruna Bakti Manunggal ini disampaikan oleh Wiyana Dukuh Sambirejo.

 

 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung