GELEGAR GAMELAN JOGJA ISTIMEWA KALURAHAN RINTISAN MANDIRI BUDAYA SEMANU
angel 10 September 2022 20:09:40 WIB
Semanu (SIDA) – Menindaklanjuti Surat dari Paniradya Kaistimewan DIY perihal permohonan dukungan kegiatan berupa Gelegar Gamelan Jogja Istimewa, untuk itu Kalurahan Rintisan Mandiri Budaya Semanu Kapanewon Semanu pada hari sabtu tanggal 10 September 2022, turut melaksanakan kegiatan tersebut. Gelegar Gamelan Jogja Istimewa dilaksanakan dalam rangka menggaungkan keistimewaan pada rangkaian peringatan Satu Dasawarsa Undang Undang Nomor 13 Tahun 2012 tentang Keistimewaan Daerah Istimewa Yogyakarta. Agenda kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Paniradya Kaistimewan DIY secara serentak melalui Zoom Meeting.
Acara dimulai pukul 10:10 WIB setelah dikumandangkannya Lagu Kebangsaan Indonesia Raya. Gendhing yang dibawakan saat Gelegar Gamelan Jogja Istimewa yaitu Cahyaning Kaistimewan dan Jogja Istimewa. Dalam acara tersebut juga disampaikan sambutan Panewu Semanu yang dalam hal ini diwakili oleh Jawatan Sosial, dan sambutan dari Lurah Semanu serta Ketua Kalurahan Budaya Semanu. Pamong Kalurahan dan Perwakilan Lembaga Kalurahan Semanu serta Bamuskal Semanu juga Pendamping kalurahan Budaya Semanu turut hadir dalam acara tersebut. Adapun Para Parogo atau para Penabuh Gamelan yang bertugas yakni dari pelaku seni yang sebagian juga merupakan para pengurus Kalurahan Budaya Semanu.
Gelar kegiatan tersebut mengusung Tema “Kaistimewan Suluhing Peradaban” Harapannya dengan 10 tahunnya Keistimewaan ini bisa sebagai Penerang kemajuan warga masyarakat. Gelegar Gamelan Jogja Istimewa yang dilaksanakan oleh Kalurahan Rintisan Mandiri Budaya Semanu yang bertempat di Balai kalurahan Semanu berjalan dengan lancar. Lurah Semanu Drs Harto Muadzan M.Si memberikan apreasiasi dan ucapan terimakasih kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam pelaksanaan giat tersebut.
Salam Budaya Lestari Budayaku.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |