KALURAHAN BUDAYA SEMANU TAMPIL DALAM GELAR POTENSI BUDAYA 2022

angel 29 Oktober 2022 14:30:58 WIB

Semanu (SIDA) –  Kalurahan Budaya Semanu mengikuti Gelar Potensi Budaya Tahun 2022 yang diselenggarakan di Lapangan Kalurahan Karangrejek Kapanewon Wonosari. Pelaksanaan Gelar Potensi Budaya tersebut pada hari Rabu 26 Oktober 2022 s/d Kamis 27 Oktober 2022. Kegiatan ini didanai oleh dana Keistimewaan DIY melalui Kundha kabudayan DIY.

Kalurahan Budaya Semanu pada saat Gelar Potensi Budaya, menampilkan Kreasi kesenian Jathilan dan mengikuti pameran kuliner dan juga kerajinan. Produk kuliner yang disajikan yaitu aneka olahan makanan diantaranya jenang pincuk, jenang garut, aneka kripik dari singkong, ubi talas, pisang dan juga minuman berbahan lidah buaya (aloe vera) serta jamu tradisional beras kencur, kunir asem, temulawak dan sambiloto. Sedangkan Produk kerajinan yang dipamerkan dari kelompok sentra kerajinan bambu (sangkar burung dan peralatan rumah tangga, handycraf ) dan Produk Batik Tulis serta Blangkon yang merupakan potensi unggulan Kalurahan Budaya Semanu. Produk peninggalan warisan leluhur berupa Keris juga di tampilkan dalam Pameran kali ini. Kuliner dan Kerajinan yang disajikan saat pameran Gelar Potensi Budaya tersebut merupakan hasil produk dari kelompok Desa Prima dan Preneur Kalurahan Semanu

Kalurahan Budaya Semanu sangat bersemangat untuk dapat menyajikan potensi yang ada dengan sebaik baiknya salah satunya terlihat dalam penyajian stand pameran yang dikemas dengan sebaik mungkin menggunakan property tradisional dilengkapi dengan peralatan dolanan tradisional seperti Dakon, Bakiak, Egrang bathok, dan masih banyak lagi. Dan saat juri datang untuk memberikan penilaian  kalurahan Budaya Semanu menyiapkan prosesi upacara adat tradisi dalam hal ini puputan dan selikuran untuk menyambut juri. Kegiatan ini ditujukan untuk nguri uri atau melestarikan budaya dan harapan kedepannya Kalurahan Budaya Semanu akan dapat menampilkan kemasan potensi budaya dengan lebih baik lagi, kreatif dan inovatif.

Salam Budaya Lestari Budayaku.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung