PEMBINAAN TAMAN OBAT KELUARGA (TOGA)

suharni 14 November 2023 16:13:05 WIB

Semanu (SIDA) – Pemerintah Kalurahan Semanu, pada pagi ini, Selasa tanggal 14 November 2023  mengadakan Pembinaan Taman Obat Keluarga (TOGA).

Maksud dan tujuan diadakannya kegiatan pembinaan ini adalah memasyarakatkan budaya pengobatan Herbal, dan mendorong warga untuk sedia tanaman obat sebagai apotik hidup di rumah masing-masing

Acara dipandu oleh Subur Riyanto staf pelayanan dan dibuka oleh Lurah Semanu Drs. Harto Muadzan, M.Si., hadir pula sebagai Narasumber Sutikno, SST. Koordinator BPP Semanu dan Krismadi PHT BPP Semanu, serta peserta dari PKK, KWT, juga Kader Kesehatan Kalurahan Semanu.

Dalam pemberian materi Sutikno dan Krismadi menjelaskan pentingnya rumah memiliki TOGA, menjelaskan macam-macam tanaman dalam TOGA yang mudah d rawat di rumah, dan tatacara membuat TOGA di rumah.

Jenis-jenis Tanaman TOGA mudah ditemui dan ditanam di rumah yaitu Jahe Merah, Kunyit, Kemangi, Lengkuas, Kencur, Daun Salam, Sambiroto, Katuk, Sirih merah, Kumis kucing, Bunga Mawar.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung