APEL DAN RAKOR PEMERINTAH KALURAHAN SEMANU DI AKHIR BULAN MEI

suharni 27 Mei 2024 21:05:15 WIB

Semanu (SIDA) – Kalurahan Semanu, seperti biasanya Senin pagi tanggal 27 Mei 2024 di halaman Kantor Kalurahan Semanu melaksanakan Apel yang pimpin langsung Lurah Semanu Drs. Harto Muadzan,M.Si. dan diikuti seluruh Pamong Kalurahan Semanu yang pagi itu hadir.

Dalam amanatnya Lurah Semanu memberikan ucapan selamat kepada Dukuh Munggi Pasar Joko Riswanto atas kinerjanya memimpin Desa Preneur dalam mengikuti Pameran di Gunungkidul Expo tahun 2024 dan mendapatkan piagam penghargaan menjadi penyaji terbaik satu diantara dua yang terpilih se Kabupaten Gunungkidul.

Acara selanjutnya adalah rapat koordinasi Pemerintah Kalurahan Semanu yang masih dipimpin langsung oleh Lurah Semanu dan di ikuti Seluruh Pamong yang hadir. Pada acara rapat koordinasi ini dihadiri pula petugas dari Kantor Pos Arif untuk menjelaskan proses penyaluran bantuan Beras yang beberapa saat telah dilaksanakan.

Dalam rakor ini setelah Petugas Kantor pos menjelaskan dibuka sesi tanya jawab peserta rakor sangat antusias dalam mengikuti rakkor ini dengan adanya banyaknya pertanyaan dari para dukuh yang hadir.  Selanjutnya di jawab lagi dan pada akhir rakor di buat keputusan bersama bahwa titik penyaluran Beras di satu titik yaitu di Kalurahan Semanu.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung