FOGGING DI SOKOKEREP
suharni 07 Juni 2024 09:21:11 WIB
Semanu (SIDA) – Pada hari Kamis tanggal 6 Juni 2024, di Padukuhan Sokokerep Kalurahan Semanu Kapanewon Semanu tepat di laksanaka Fogging dari Dinas Kesehatan Kabupaten Gunungkidul melalui UPT Puskesmas Semanu 1.
Kegiatan Fogging ini dipicu karena adanya kasus Pasien Demam Berdarah di Padukuhan ini, sehingga bisa dilakukan Fogging pagi itu. Dalam Fogging ini selain Dukuh Sokokerep Wasidi, turut mendampingi Babhinkamtibmas Kalurahan Semanu Brigadir Widya Pangestika, S.H dan Sertu Irjan Ambarak Babinsa Kalurahan Semanu, sampai selesai.
Fogging adalah pengasapan untuk membunuh nyamuk Dewasa di sekitar lingkungan yang ada kasus Demam Berdarahnya sehingga kurang efektif untuk mencegah DBD, karena jentik nyamuk tidak mati kena fooging. Jadi sebaiknya diikuti dengan Gerakan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) dengan langkah 3M plus yaitu menguras tempat penampungan air, Menutup tempat-tempat penampungan air dan Mendaur ulang berbagai barang yang memiliki potensi untuk dijadikan tempat berkembang biak nyamuk aedes aegypti yang membawa virus DBD pada manusia.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |