PELATIHAN PEMBUATAN JAMU INSTAN

@ws 30 Maret 2019 21:31:52 WIB

Semanu (SIDA) – Sabtu tanggal 30 Maret 2019 Perpustakaan Spirit Minat Baca Copy Paste Desa Semanu Kecamatan Semanu mengadakan pelatihan pembuatan jamu instan bagi para ibu-ibu di Desa Semanu. Acara yang dilaksanakan di Balai Dusun Semanu Tengah ini berjalan lancar dengan peserta ibu-ibu PKK dari 19 dusun, hadir pula Dukuh Semanu Tengah Ses Tantono Rukminto, dan dihadiri pula Sekretaris Desa Semanu Suhartanto SH yang sekaligus mewakili Kepala Desa Semanu .

Saat ini banyak makanan dan minuman yang ditawarkan sebagai produk suplemen yang dapat meningkatkan kesehatan tubuh jika dikonsumsi. Minuman kesehatan merupakan minuman yang mengandung unsur-unsur zat gizi atau non zat gizi dan jika dikonsumsi dapat memberikan pengaruh posistif terhadap kesehatan tubuh. Minuman kesehatan sebagai salah satu produk yang sudah dikenal masyarakat, banyak dijumpai di pasaran dengan berbagai merek dan bentuk, seperti dalam bentuk cair, serbuk instan ataupun tablet. Kecenderungan masyarakat saat ini adalah lebih suka menggunakan produk yang kemasan dan penyajiannya lebih praktis dan cepat, karena tidak perlu membutuhkan banyak waktu dalam mempersiapkannya.

Maka dengan inisiatif bersama mengadakan acara pelatihan ini guna memberikan ilmu baru bagi warga untuk dapat memanfatkan tanaman di sekitaran rumah agar dapat diolah dan dimanfaatkan bersama keluarga. Menjaga kesehatan lebih baik daripada mengobati, jelas Suhartanto SH selaku Sekretaris Desa Semanu.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung