FOGGING DI DUSUN MUNGGI

@ws 22 Juli 2019 09:30:05 WIB

Semanu (SIDA) - Fogging atau pengasapan merupakan salah satu cara efektif membunuh nyamuk pembawa virus dengue yang mengakibatkan penyakit demam berdarah.Pengasapan ini dapat membuat nyamuk Aedes aegypti yang bersarang di dalam rumah mati. Meski efektif, melakukan fogging tak bisa sembarangan. Fogging harus dilakukan dan diawasi dengan tepat agar nyamuk yang menjadi sasaran benar-benar mati. Fogging itu akan efektif jika dilakukan dengan tepat. Harus sesuai dengan SOP, harus mengikuti aturan. Dan juga  fogging harus dilakukan oleh orang yang sudah ahli dalam menggunakan mesin dan memahami tempat-tempat yang disukai nyamuk untuk bersarang.

Menurut informasi waktu yang tepat untuk melakukan fogging adalah pagi atau sore hari. Di waktu-waktu ini, nyamuk Aedes sedang beristirahat dan angin belum terlalu kencang. Pengasapan juga mesti menjangkau seluruh ruangan di dalam rumah, bahkan ke setiap sudut ruangan dan radius 100 meter dari pemukiman. Lokasi yang lembap dan kotor seperti gantungan pakaian, bagian bawah lemari, dan tempat air tergenang harus diberi perhatian ekstra.

Fogging ini akan lebih efektif jika dilakukan dua kali, selang satu pekan setelah pengasapan yang pertama. Kemudian fogging kedua dilakukan untuk memberantas nyamuk dewasa yang saat pengasapan pertama masih berupa telur atau jentik nyamuk. Hari ini Senin tanggal 22 Juli 2019 pukul 07.00 di Dusun Munggi tepatnya di RT 05 RW 18 dan RT 08 RW 19 dilakukan fogging yang kedua.Harapannya semoga tidak terjangkit kembali Demam Berdarah bagi warga masyarakat Munggi.

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung