KLENENGAN SEDYO LARAS IRINGI UPACARA MERTI DUSUN NGRINGIN
angel 29 Juli 2019 21:28:21 WIB
Semanu (SIDA) – Potensi Seni yang ada di Desa Budaya Semanu sangat beragam salah satunya Klenengan Gamelan Gending Jawa. Dalam Upacara Merti Dusun yang diselenggarakan oleh Padukuhan Ngringin Desa Semanu pada tanggal 28 Juli 2019 bertempat di Balai Padukuhan Ngringin juga ditampilkan Kesenian Klenengan. Klenengan yang wiyogo dan waranggono nya merupakan para pelaku seni yang dimiliki oleh Desa Budaya Semanu. Klenengan Sedyo Laras Pimpinan Trisno Wiharjo tampil dengan berbagai langgam gending gending jawa. Kedua waranggono yang ikut dalam klenengan Sedyo laras yaitu Sri Suharni dan Rubiyem tampil dengan suaranya yang khas, lembut merdu menentramkan membuat suasana yang syahdu. Para tamu undangan dan penonton yanghadir sangat terhibur walaupun cuaca sangat panas tetapi mendengar iringan alunan klenengan menjadi sejuk. Klenengan sudah mulai jarang ditampilkan, untuk itu harapan kedepannya warga masyarakat Desa Semanu dapat nguri uri atau melestarikan potensi seni yang ada agar tidak mudah punah, dan kepada generasi muda untuk dapat lebih kreatif dalam mengembangkan potensi seni yang ada agar dapat lebih berdaya guna lebih berkualitas sesuai dengan predikat yang dimiliki Desa Semanu sebagai Desa Budaya.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Komentar Terkini
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- RAKOR PERSIAPAN PENYALURAN BERAS CPP DI KALURAHAN SEMANU
- SUMUR BOR CSR BUMKALMA UPK LUMINTU DI BENDOREJO
- Grand Opening SEKTI: Sekolah Perempuan Resmi Dibuka di Kalurahan Semanu
- KAMPANYE GEMAR MAKAN IKAN DI TUNGGUL TIMUR
- PENYERAHAN AKTA KEMATIAN WARGA PADUKUHAN TAMBAKREJO MELALUI GPS
- KELOMPOK JAGA WARGA KALURAHAN SEMANU IKUTI PEMBINAAN DARI SATPOL PP DIY
- PELATIHAN KADER POSYANDU SESI KEDUA KALURAHAN SEMANU 2025