YANDUWAN DALAM RANGKA PROGRAM SIWAB

angel 31 Juli 2019 20:12:09 WIB

Semanu (SIDA) – Dalam rangka melaksanakan Program SIWAB ( Sapi Indukan Wajib Bunting ) Dinas Pertanian dan Pangan melalui UPT Pusat Kesehatan Hewan Semanu mengadakan Pemeriksaan Kebuntingan ( PKB ) dan Pemeriksaan Gangguan Reproduksi pada Sapi. Jadwal pelaksanaan kegiatan untuk wilayah Desa Semanu Kecamatan Semanu pada tanggal 30 -31 juli 2019. Adapun lokasi yang tersasar yaitu  Padukuhan Tambakrejo dan Padukuhan Clorot. Kegiatan ini disebut oleh beberapa warga yang hadir dengan istilah Yanduwan ( Pelayanan Terpadu Hewan ). Sasaran kegiatan adalah peninjauan ternak sapi ,dengan bertujuan untuk peninjauan kesehatan ternak serta reproduksi sapi betina, biaya kegiatan gratis, penanganannya tergantung kondisi sapi ,ada pemberian obat cacing, vitamin, suntik perangsang birahi, dan Inseminasi Buatan ( IB )/suntik kawin. Harapannya dengan kegiatan ini produksi sapi di daerah utamanya di Desa Semanu Kecamatan Semanu dapat terjaga, baik dari kualitas maupn dari kwantitasnya. Kegiatan program ini disambut warga masyarakat dengan senang hati karena sangat berguna bagi penerima manfaat. Dan mudah mudahan program kegiatan ini dapat terus berlanjut merata diseluruh wilayah Desa Semanu Kecamatan Semanu. 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung