RAPAT ANGGOTA TAHUNAN GAPOKTAN DESA SEMANU

angel 23 Januari 2020 22:42:02 WIB

Semanu (SIDA) – Gapoktan adalah gabungan Kelompok Tani tingkat desa. Gapoktan Desa Semanu sudah memiliki anggota sebanyak 48 orang kesemuanya warga Desa semanu yang telah terdaftar dalam buku anggota Gapoktan. Gapoktan Desa Semanu juga mempunyai Usaha Simpan Pinjam yakni Lembaga Keuangan Mikro Agribisnis (LKMA) Handayani. LKMA berperan untuk dapat mengembangkan Usaha ekonomi  produktif petani di Desa Semanu. Melalui Gapoktan, para petani di wilayah Desa Semanu dapat memperoleh fasilitas kegiatan kegiatn pertanian baik dari sector permodalan maupun pengolahan hasil pertanian hal ini disampaikan oleh Ketua Gapoktan Desa Semanu yaitu M. Rosid Sudibyo. Sekretariatan Gapoktan Desa Semanu berada di Balai Desa Semanu.

Pada tanggal 23 januai 2020 Gapoktan Desa Semanu melaksanakan Rapat Anggota Tahunan sebagai wujud pertanggungjawaban Pengurus kepada anggota. RAT kali ini diselenggarakan di Balai Padukuhan Nitikan Barat, dimana Padukuhan Nitikan Barat mempunyai Kelompok tani yang menjadi Anggota Gapoktan Desa Semanu yakni Kelompok Tani Sido Urip. RAT dipandu oleh Sekretaris Gapoktan Desa Semanu Suhardi yang juga Dukuh Padukuhan Tunggul Timur. Acara ini dihadiri dari Dinas Pertanian, BPP, Camat Semanu yang dalam hal ini diwakili oleh Kasi PMD Wiyati SE. Kepala Desa Semanu Drs. Harto Muadzan M.SI, Dukuh Nitikan Barat Ukik Nugroho dan Pengurus beserta anggota Gapoktan Desa Semanu.

Materi RAT Tutup Buku Tahun 2019 Gapoktan Desa Semanu yaitu:

  • Pengesahan tata tertib
  • Laporan Pertanggungjawaban Pengurus Gapoktan Tahun 2019
  • Laporan Program Kerja Gapoktan Tahun 2020
  • Tanggapan dan pandangan Anggota atas laporan Pengurus
  • Pengesahan Keputusan RAT.

Kepala Desa Semanu dalam mendampingi acara RAT Gapoktan Desa Semanu kali ini merupakat yang perdana karena Kepala Desa Semanu baru saja dilantik di akhir Tahun 2019. Dalam sambutannya disampaikan pesan dan kesan kepada Gapoktan Desa Semanu. Kepala Desa mengucapkan selamat karena telah dapat menyelenggarakan RAT dan ucapan terimakasih karena telah ikut bersama sama memajukan kelompok tani di Desa Semanu. Semoga Gapoktan kedepannya lebih meningkatkan kinerja pengurusnya, meningkatkan tertib administrasi baik dibidang organisasinya maupun dibidang keuangan dan usahanya. RAT ditutup dan dilanjutkan dengan ramah tamah.

 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung