MUSYAWARAH PADUKUHAN (MUSDUK ) NGEBRAK BARAT DESA SEMANU

angel 23 Februari 2020 00:13:41 WIB

 Semanu ( SIDA ) - Jadwal Musyawarah Padukuhan ( MUSDUK ) selanjutnya diselenggarakan oleh Padukuhan Ngebrak Barat. Pada tanggal 21 februari 2020 bertempat di Balai Padukuhan Ngebrak Barat. Musduk kali ini dilaksanakan dengan tujuan untuk penjaringan Aspirasi warga masyarakat dalam rangka penyusunan RPJMDesa tahun 2021 s/d 2026.

Tim Pelaksana yang hadir bertugas yakni :­­

Koordinator    : Budi Rahono

Anggota          : Suhartono SH

Destyana Hermawati

Anik Astuti

Kuwat

BPD Desa Semanu yakni, Ir. Edi Hertanta, Frans Edy Wardans,Kasta juga hadir mendampingi MUSDUK kali ini. BPD hadir mendampingi tim dalam rangka penggalian gagasan. Kepala Desa Semanu Drs. Harto Muadzan, M.SI juga hadir mendampingi Musduk kali  ini.  

Musyawarah Padukuhan dibuka dengan sambutan oleh Dukuh Ngebrak Barat Dwi Rubiyanto yang mengucapkan terima kasih tim dan masyarakat sudah hadir dan berpartisipasi dalam kegiatan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Desa Semanu. Musduk dipandu oleh Suhartanto SH: Penjaringan aspirasi ini dalam rangka penyusunan rpjm des. Mengacu pada Visi misi kades, Pokok pikiran BPD, Program pemerintah pusat, provinsi, daerah, Pada penggalian Aspirasi dibutuhkan alat yaitu: Peta sosial, Peta pembangunan, Kalender musim. Untuk memetakan kebutuhan masyarakat apakah masih ada masyarakat yang stunting, berpenghasilan rendah, gizi buruk, dan pengangguran. Setelah adanya usulan, juga harus disusun urutan prioritas. Penyampaian tentang draf Matrik RPJM, bidang bidang yang ada di dokumen RPJM, usulan diharapkan tidak hanya fisik saja tetapi pengembangan pelatihan/peningkatan SDM dan ekonomi masyarakat. Warga masyarakat Padukuhan Ngebrak Barat sangat aktif dalam Musduk kali ini terbukti  dengan banyaknya tambahan usulan dari warga, seperti: Rehab jalan pemukiman RT 1-5, Rehap drainase 1-5, Pembangunan drainase 1-5, RTLH  RT 1-2-5- 6, Pembangunan talud RT1-5, Gorong- Gorong RT 5,  Rehab balai padukuhan, Rehab gapura, penyelenggaraan paud, Sarpras paud, Sarpras alat olahraga pingpong, pendataan buta huruf. Penyelenggaraan posyandu, Sarpras posyandu, Pemeliharaan makam milik desa, Pembangunan JUT. Pemutakhiran peta wilayah, penyediaan Sarpras pemakaman milik desa (pembebasan lahan ). Pemeliharaan sanitasi permukiman, Pemeliharaan air lembah, Penyelenggaraan informasi publik desa, Pengadaan sarpras jalan desa/ lingkungan pemukiman, Pembinaan grup kesenian, Pembinaan sosial keagamaan, Operasional karangtaruna, Operasional lpmp, Operasional PKK, Kolam perikanan darat Bantuan bibit dan pakan perikanan, Bimtek teknologi tepat guna untuk pertanian, Pembinaan Gapoktan, Penyelenggaraan festival kesenian untuk anak, Pelebaran makam, pembinaan RT RW untuk disampaikan dengan Kelengkapan administrasi,  gorong2 arah Tunggul, rumah tangga STBM, POSBINDU KIT, stunting, aspal dan drainase di jalan SD 3. Dari unsur perempuan juga banyak yang hadir dalam Musduk kali ini. Membuktikan bahwa peran perempuan juga sangat diperlukan dalam bidang pembangunan. .BPD mendampingi dan mencatat aspirasi dan usulan masyarakat, sampaikan aspirasi apapun kepada BPD, kapanpun. Masyarakat juga perlu memiliki kesadaran untuk memelihara mandiri aset yg sudah ada di padukuhan. Yang menjadi usulan berkaitan pelebaran makam termasuk penting dan masuk dalam prioritas pertama. Setelah usulan selesai, dilakukan penandatanganan berita acara kesepakatan oleh lpmp, dukuh, dan ketua tim rpjm. 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar
 

Pencarian

Komentar Terkini

Media Sosial

FacebookInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Pengunjung